Kamis, Mei 28, 2009

KALAH JUSTRU SALAHKAN WASIT

1 Persija v Deltras 0
MALANG - Delta Putra Sidoarjo (Deltras) semakin terjerat di zona degradasi. Itu seiring kekalahan 0-1 yang diderita The Lobster - julukan Deltras - saat melawan Persija Jakarta 1-0 (0-0) di Stadion Gajayana, Malang, tadi malam.
Persija harus menunggu hingga menit ke-90 untuk memastikan kemenangan. Gol kemenangan Macan Kemayoran - julukan Persija - dicetak Ismed Sofyan lewat tendangan bebas. Tembakan geledek pemain bernomor punggung 14 itu tidak mampu diantisipasi kiper Deltras Mukti Ali Raja.
Dengan kekalahan tersebut, Deltras tertahan di posisi ke-16. Posisi Deltras masih rawan tergusur oleh dua tim di bawahnya, yakni Persita Tangerang dan PSMS Medan. Sementara Persija kini bertengger di peringkat kelima.
Pelatih Deltras Muhammad Zein Alhadad menyatakan bahwa performa anak didiknya cukup bagus. Setidaknya empat peluang berhasil diciptakan. Namun, kekurangtenangan penyelesaian akhir membuat tak satupun peluang itu berbuah gol. Sementara gol Persija terjadi dari tendangan bebas yang dilakukan Ismed di dekat kotak penalti Deltras.
''Saya kecewa dengan kinerja wasit Jajat Sudrajat yang memberikan tendangan bebas bagi Persija. Sebab, pelanggaraan itu kategorinya masih fifty-fifty,'' kata Mamak seusai pertandingan.
Kekecewaan juga diutarakan manajer Deltras Awan Juliarto. ''Pengamatan saya, tidak seharusnya wasit menilai pemain kami melakukan pelanggaran. Itu masih fifty-fifty,'' tuturnya. ''Kekalahan ini membuat kami semakin sulit lolos degradasi. Tapi, kami akan berjuang hingga titik darah penghabisan,'' sambungnya.
Di sisi lain, pelatih Persija Danurwindo mengakui timnya bermain tidak maksimal. Itu terjadi karena Bambang Pamungkas dkk kelelahan setelah bertanding di beberapa kota. ''Kemenangan ini patut disyukuri. Apalagi gol tercipta di menit terakhir,'' kata mantan pelatih Persema Malang itu.
Catatan menarik dari laga ini adalah keputusan wasit mengganjar pemain cadangan Persija Leonard Tupamahu dengan kartu merah pada menit ke-87. Itu karena Leonard melakukan protes yang berlebihan kepada wasit.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda

KLASEMEN LIGA SUPER 2009-2010
Klub M M S K SG Nilai
PERSIBA 8 4 2 2 13-7 14
AREMA 6 4 2 0 6-1 14
PERSIWA 7 4 1 2 18-10 13
PERSELA 5 4 1 0 5-1 13
PSPS 8 3 3 2 9-8 12
PERSIJAP 5 3 2 0 6-1 11
PERSISAM 8 3 2 3 7-9 11
PERSIPURA 7 1 4 1 9-8 10
PERSEBAYA 7 4 1 2 18-18 10
PERSEMA 6 3 1 2 8-8 10
SRIWIJAYA 6 3 1 2 9-12 10
PERSIK 7 1 5 1 8-6 8
PSM 8 2 2 4 7-13 8
PERSIJA 6 2 1 3 8-9 7
BONTANG FC 8 1 3 4 9-10 6
PERSIB 6 2 0 4 5-8 6
PELITA 7 0 2 5 4-11 2
PERSITARA 7 0 1 6 4-13 1
TOP SKOR LIGA SUPER 2009-2010
Jumlah Gol Nama Pemain
6 DZUMANO HERAMAN EPANDI(PSPS)ANDI ODANG (PERSEBAYA)
4 MARTIN ZADA(PERSELA)SAKTIWAN SINAGA(PERSIK)
3 ALDO BARETTO(BONTANG)Noor Hadi(Persijap)
2 Boaz Salossa(Persipura)
7 Bambang Pamungkas(Persija)
JADWAL PUTARAN PERTAMA LSI 2009-2010
Tanggal Pertandingan Skor
14/10/09 Persik vs Persisam 0-0
17/10/09 Persik vs Bontang Fc 2-2
21/10/09 Pelita vs Persik 1-1
23/12/09 Persitara vs Persik 0-0
22/11/09 Persik vs Persiwa 3-0
25/11/09 Persik vs Persipura 2-2
29/11/09 PSPS vs Persik 1-0
02/12/09 Persija vs Persik 0-0
13/12/09 Persik vs Persiba 0-0
16/12/09 Persik vs PSM 0-0
19/12/09 Persebaya vs Persik 0-0
02/01/09 Persijap vs Persik 0-0
10/01/09 Persela vs Persik 0-0
17/01/09 Persik vs Persema 0-0
20/01/09 Persik vs Arema 0-0
23/01/09 Sriwijaya vs Persik 0-0
26/01/09 Persib vs Persik 0-0
JADWAL PUTARAN KEDUA LSI 2009-2010
Tanggal Pertandingan Skor
07/02/09 Persik vs Sriwijaya 0-0
13/02/09 Persik vs Persib 0-0
17/02/09 Arema vs Persik 0-0
21/02/09 Persema vs Persik 0-0
27/02/09 Persik vs Persijap 0-0
03/03/09 Persik vs Persela 0-0
06/03/09 Persik vs Persebaya 0-0
17/03/09 PSM vs Persik 0-0
20/03/09 Persiba vs Persik 0-0
03/04/09 Persik vs PSPS 0-0
10/04/09 Persik vs Persija 0-0
18/04/09 Persipura vs Persik 0-0
22/04/09 Persiwa vs Persik 0-0
15/05/09 Persik vs Pelita 0-0
22/05/09 Persik vs Persitara 0-0
27/05/09 Persisam vs Persik 0-0
30/05/09 Bontang vs Persik 0-0