Kamis, Desember 03, 2009

ISL: 0 PERSIJA VS PERSIK 0

Kamis, 03 Desember 2009
Persija Tak Direstui Dewi Fortuna
koncomacan - Persija Jakarta hanya mampu memetik hasil seri saat menjamu Persik Kediri di Stadion Lebak Bulus Jakarta, Rabu 2 Desember 2009. Macan Kemayoran menilai keberuntungan belum berada di pihaknya.
Tampil di hadapan belasan ribu The Jakmania, Persija berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Sederet peluang berhasil tercipta baik di babak pertama maupun kedua.
Sayang, tak satupun gol yang berhasil disarangkan oleh Bambang Pamungkas cs ke gawang Persik. Hingga pluit panjang dibunyikan, skor tak juga berubah 0-0.
Pelatih Persija, Maman Suryaman mengaku kecewa dengan hasil ini. Sebab, bermain di kandang sendiri Macan Kemayoran harusnya mampu meraih poin penuh.
Menurutnya, Persija sebenarnya sudah tampil semaksimal mungkin. Buktinya, banyak peluang yang mampu diciptakan oleh pasukannya sepanjang laga.
"Kami hanya kurang beruntung. Peluang banyak kami dapat, namun tak satupun yang berbuah gol. Hasil seri ini tentu sangat mengecewakan," kata Maman dalam jumpa pers usai pertandingan.
Hal senada juga diungkapkan oleh Bambang. Menurutnya, dia dan rekan-rekannya sudah berusaha untuk memaksimalkan peluang yang ada.
"Dalam sepakbola tidak butuh banyak peluang. Satu peluang saja kalau berbuah gol akan lebih baik," katanya.
"Dalam pertandingan ini kami sudah berbuat maksimal. Namun memang keberuntungan belum ada di pihak kami," tambahnya.
Bepe sendiri bermain cukup bagus pada pertandingan ini. Striker timnas itu setidaknya mampu menciptakan tiga peluang emas disamping asistnya yang nyaris berbuah gol.
Peluang pertama tercipta pada menit ke-16 saat Bambang berhasil memenangkan duel dengan kiper Persik Herman Batak. Sayang tandukannya masih melebar di sisi kiri gawang Macan Putih.
Bambang juga nyaris membobol gawang Persik pada menit ke-20. Kali ini lewat tendangan spekulasi dari luar kotak penalti. Namun bola masih membentur mistar gawang meski sudah di luar jangkauan Herman.
Peluang terakhir Bambang tercipta di masa injury time. Lewat sebuah tendangan bebas, Bepe nyaris menjebol gawang Persik. Tapi bola lagi-lagi tidak menemui sasaran.
"Sepakbola ibarat misteri. Tidak ada yang tahu hasilnya hingga pertandingan usai. Kami menguasai jalannya pertandingan namun keberuntungan tak ada di pihak kami," pungkasnya.
Tambahan poin satu membuat Persija tak mampu beranjak dari papan bawah. Dengan koleksi 7 poin dari 6 laga, Macan Kemayoran kini berada di urutan 14 klasemen sementara.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda

KLASEMEN LIGA SUPER 2009-2010
Klub M M S K SG Nilai
PERSIBA 8 4 2 2 13-7 14
AREMA 6 4 2 0 6-1 14
PERSIWA 7 4 1 2 18-10 13
PERSELA 5 4 1 0 5-1 13
PSPS 8 3 3 2 9-8 12
PERSIJAP 5 3 2 0 6-1 11
PERSISAM 8 3 2 3 7-9 11
PERSIPURA 7 1 4 1 9-8 10
PERSEBAYA 7 4 1 2 18-18 10
PERSEMA 6 3 1 2 8-8 10
SRIWIJAYA 6 3 1 2 9-12 10
PERSIK 7 1 5 1 8-6 8
PSM 8 2 2 4 7-13 8
PERSIJA 6 2 1 3 8-9 7
BONTANG FC 8 1 3 4 9-10 6
PERSIB 6 2 0 4 5-8 6
PELITA 7 0 2 5 4-11 2
PERSITARA 7 0 1 6 4-13 1
TOP SKOR LIGA SUPER 2009-2010
Jumlah Gol Nama Pemain
6 DZUMANO HERAMAN EPANDI(PSPS)ANDI ODANG (PERSEBAYA)
4 MARTIN ZADA(PERSELA)SAKTIWAN SINAGA(PERSIK)
3 ALDO BARETTO(BONTANG)Noor Hadi(Persijap)
2 Boaz Salossa(Persipura)
7 Bambang Pamungkas(Persija)
JADWAL PUTARAN PERTAMA LSI 2009-2010
Tanggal Pertandingan Skor
14/10/09 Persik vs Persisam 0-0
17/10/09 Persik vs Bontang Fc 2-2
21/10/09 Pelita vs Persik 1-1
23/12/09 Persitara vs Persik 0-0
22/11/09 Persik vs Persiwa 3-0
25/11/09 Persik vs Persipura 2-2
29/11/09 PSPS vs Persik 1-0
02/12/09 Persija vs Persik 0-0
13/12/09 Persik vs Persiba 0-0
16/12/09 Persik vs PSM 0-0
19/12/09 Persebaya vs Persik 0-0
02/01/09 Persijap vs Persik 0-0
10/01/09 Persela vs Persik 0-0
17/01/09 Persik vs Persema 0-0
20/01/09 Persik vs Arema 0-0
23/01/09 Sriwijaya vs Persik 0-0
26/01/09 Persib vs Persik 0-0
JADWAL PUTARAN KEDUA LSI 2009-2010
Tanggal Pertandingan Skor
07/02/09 Persik vs Sriwijaya 0-0
13/02/09 Persik vs Persib 0-0
17/02/09 Arema vs Persik 0-0
21/02/09 Persema vs Persik 0-0
27/02/09 Persik vs Persijap 0-0
03/03/09 Persik vs Persela 0-0
06/03/09 Persik vs Persebaya 0-0
17/03/09 PSM vs Persik 0-0
20/03/09 Persiba vs Persik 0-0
03/04/09 Persik vs PSPS 0-0
10/04/09 Persik vs Persija 0-0
18/04/09 Persipura vs Persik 0-0
22/04/09 Persiwa vs Persik 0-0
15/05/09 Persik vs Pelita 0-0
22/05/09 Persik vs Persitara 0-0
27/05/09 Persisam vs Persik 0-0
30/05/09 Bontang vs Persik 0-0